Arsip Penulis: Siswanto

Nih Dua Warna Baru Yamaha R15, Lebih Sporty!

Nih Dua Warna Baru Yamaha R15, Lebih Sporty!Lagi, untuk kesekian kalinya Yamaha R15 di India disegarkan warnanya. Kini ada dua warna baru yaitu GP Blue dan Streaking Cyan. Sesuai namanya, yang satu tampil sporty ala motor balap Yamaha, sedang yang satunya tampak meriah!

Pada update-nya ini, Yamaha tidak melakukan ubahan teknis. Mesinnya tetap sama, satu silinder 150cc, SOHC 4 klep beradiator dan sudah menggunakan transmisi 6 percepatan.

Nih Dua Warna Baru Yamaha R15, Lebih Sporty!Harga jualnya, dilepas 1,17 Lakh Rupee atau setara dengan Rp 24,3 jutaan, lebih mahal 5000 Rupee atau Rp 1 jutaan dari versi sebelumnya.

“Dengan warna-warna baru kami berusaha untuk terus berinteraksi dan membangkitkan semangat target kami dan akan membantu untuk menjaga konsumen kami benar-benar senang, ” ungkap Roy Kurian, Vice President – Sales and Marketing, Yamaha Motor India Sales Pvt.

Sumber : otomotifnet.com

Sasar Kaum Urban, Yamaha Hadirkan All New Mio Soul GT

Sasar Kaum Urban, Yamaha Hadirkan All New Mio Soul GTPT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menambah jajaran skuter matiknya. Bertempat di Jimbaran Resto Ancol, Jakarta (3/3) PT YIMM resmi menghadirkan All New Soul GT untuk memanjakan kaum urban di Indonesia.

Hadir dengan tagline “Maju dan Menggebrak” Yamaha All New Soul GT hadir dengan penuh gebrakan, mulai dari desain, mesin hingga fitur-fitur baru.

All New Mio Soul berbekal mesin empat langkah berpendingin cairan, berteknologi BlueCore dengan kapasitas 125cc ini diklaim mampu memuntahkan power maksimal sebesar 7.0 dk pada putaran 8000 rpm dan torsi maksimal 9,6 Nm di putaran 5500 rpm.

Tidak hanya berbekal mesin baru, All New Mio Soul GT juga hadir dengan penampilan baru. Perubahan yang paling mencolok adalah desain headlamp yang sudah mengusung teknologi LED serta sign lamp yang terletak di panel depan yang terinspirasi dari Yamaha Nmax.

Berbagai fitur baru juga tersemat di All New Mio Soul GT ini, salah satunya adalah fitur Eco Indicator Lamp yang berfungsi untuk memudahkan berkendara secara hemat.

“Setelah sebelumnya kami perkenalkan Yamaha Mio M3 dan NMax, kini kami kembali menghadirkan All New Mio GT yang difokuskan ke konsumen di perkotaan. Desain baru dan mengusung teknologi bluecore serta fitur-fitur terbaiknya, kami optimis All New Mio Soul GT dapat meneruskan kesuksesan Mio Soul dan Mio Soul GT yang terlebih dahulu hadir,” ungkap Mohammad Masykur selaku Assistent GM Marketing PT YIMM.

Skuter matik anyar pabrikan berlambang garputala ini dibanderol seharga Rp 15,1 juta on the road Jakarta dan tersedia dalam empat varian warna yakni Challanger Gunmetal(abu-abu), Victory Red (merah), Bravery Black (hitam) dan Explorer White (putih).

Sumber : Motor.otomotifnet.com

250 Pemesan Pertama Yamaha R25 Dapat Helm Seharga Rp 1,6 Juta

250 Pemesan Pertama Yamaha R25 Dapat Helm Seharga Rp 1,6 Juta Jakarta Yamaha Indonesia akan memperkenalkan motor sport 250 CC, R25, kepada media pada 20 Mei nanti. Namun, banyak konsumen di dalam negeri yang sudah tidak sabar untuk memiliki motor yang digadang-gadang sebagai pesaing Honda CBR 250 itu.

“Ada banyak tapi kami belum bisa mendata karena baru diumumkan saja pada 20 Mei. Kebanyakan konsumen datang ke dealer atau pesan lewat email,” ungkap General Manajer Marketing and Community Development Yamaha Indonesia, Eko Prabowo, kepada Liputan6.com, yang ditulis Rabu (14/5/2014).

Sadar akan tingginya minat konsumen dalam negeri, Eko meminta agar mau bersabar menunggu motor yang dibangung berdasarkan YZR M1 itu. “Tiga bulan setelah diumumkan motor sudah dikirimkan ke pemesan,” ujar dia melalui sambungan telepon.

Lebih jauh, dia mengatakan, Yamaha Indonesia hanya akan membuka pemesanan bagi 500 unit R25. Jumlah ini bisa dibilang cukup sedikit dibandingkan R15 yang disediakan sebanyak 15.000 unit.

“250 pemesan pertama akan memeroleh helm AGV VR|46 yang kalau nggak salah harganya Rp1,6 juta,” jelasnya.

Yamaha R25 mengusung mesin dua silinder yang menghasilkan output 34 horse power (HP). motor memiliki panjang 2.000 mm lebar 720 mm dan tinggi 1.140 mm. Yamaha R25 hadir dengan desain agresif yang tertuang dari bentuk lampu depan ganda yang meruncing serta tangki berotot mirip saudara tuanya Yamaha R6.

Menggendong mesin fuel injection, Yamaha R25 juga dipadukan dengan transmisi manual enam percepatan.

Sumber : Liputan6.com

Yamaha R15 Buatan Indonesia diekspor ke Thailand

Yamaha R15 Buatan Indonesia diekspor ke ThailandYamaha R15 dibuat di dalam negeri dengan kandungan lokal lebih dari 50 persen. Tak pelak, motor sport 150 cc tersebut masuk dalam rencana ekspor ke luar negeri. Hal ini pernah disampaikan sebelumnya, dan kini Yamaha sudah menyebut negara tujuan ekspor yang berada dalam kawasan ASEAN.

“Kita khusus produksi Indonesia, generasi terbaru, bukan impor dari negara lain. Ini khusus produksi Indonesia dan kita akan ekspor ke negara-negara Asia, dan akan ekspor ke Thailand,” ujar Dyonisius Beti, Executive Vice President PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing.

Yamaha Indonesia merakit motor sport fairing ini sebagai produk dalam negeri. Hal itu terlihat dengan jumlah komponen lokal yang terpasang di dalamnya.

M Abidin, GM Service & Motorsport Yamaha Indonesia, mengatakan bahwa jumlah komponen lokal itu sedikit lebih banyak dari motor-motor moped (skutik dan bebek) buatan mereka. Jika model-model moped 56 persen, maka R15 itu 60 persen.

Yamaha R15 dipasangi mesin 150 cc berpendingin cairan, 4 katup. Di dalamnya mencakup ECU dengan sensor kecepatan dan oksigen. Mesinnya sudah dipasangi pula dengan DiASil Cylinder, forged piston, dan low friction technology.

Soal warna, R15 tersedia dalam tiga warna pilihan, yaitu Racing Blue, Supernova Red, dan Midnight Black.

Sumber : Merdeka.com

Yamaha: Lampu Depan Bukan Ganda? Itu Setengah Supersport

Yamaha: Lampu Depan Bukan Ganda? Itu Setengah SupersportYamaha R15 hadir dengan bentuk yang diklaim sebagai supersport. Selain karena wujud dan performanya, gaya supersport ini menurut Yamaha juga bisa dikutip dari jumlah lampu depannya atau headlamp.

Menurut mereka, jika lampu depannya hanya satu, maka itu belum bisa sepenuhnya disebut supersport.

“Yang namanya supersport itu pasti headlamp-nya ganda. Kalau enggak ganda, berarti masih setengah supersport,” ujar Raditya, Brand & Product Strategic Staff PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing.

Terkait hal ini, Kawasaki memasarkan Ninja RR Mono 250 cc dengan lampu tunggal. Hal yang sama juga bisa dilihat pada Honda CBR150R, walau bentuknya lebih mengarah pada sport touring.

Sementara itu, kehadiran Yamaha dengan lampu ganda memang sempat disayangkan. Salah satunya karena dinilai sudah banyak diaplikasikan pada model sport mocin.

Sekalipun demikian, pemasaran perdana 1.500 unit motor ini seakan memberikan jawaban bahwa atas tingginya minat konsumen di Indonesia.

Sumber : Merdeka.com

Lengan Ayun Import di Yamaha R15 harganya Rp 3,5 juta

Lengan Ayun Import di Yamaha R15 harganya Rp 3,5 jutaSalah satu produk yang cukup bikin kepincut pada Yamaha R15adalah lengan ayun atau swingarm-nya yang berstatus barang import.

Yamaha menyebut bahwa mereka yang tergabung dalam komunitas sudah berburuh produk ini, antara lain dengan import langsung dari luar. Bagian ini sendiri jika diimport sendiri, kira-kira berharga Rp 3,5 juta.

“Teman-teman dari komunitas pasti sudah hunting rear arm-nya. Kalau import, harganya bisa Rp 3,5 juta lebih kurang,” kata Raditya, Brand & Product Strategic Staff PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing.

Dengan sudah terpasangnya swingarm tersebut, maka langkah modifikasi tidak diperlukan lagi,

“Nah, ini kami berikan langsung, jadi gak usah pakai modif-modif lagi,” tegasnya kembali.

Sumber : Merdeka.com

Yamaha R15 dan R25 Pengaruhi Pasar Sepeda Motor Sport Bekas

Yamaha R15 dan R25 Pengaruhi Pasar Sepeda Motor Sport BekasPengaruh lahirnya Yamaha YZF-R15 dan YZF-R25 di pasaran, langsung berdampak pada pembelian sepeda motor bekas (motkas) jenis sport. Indikasi utamanya, motkas sport kini lebih lama laku dari biasanya.

Duta Motor, salah satu dealer motkas, di Pamulang Barat, Tangerang Selatan, mengungkapkan, biasanya sepeda motor seperti Suzuki Satria F, Yamaha Byson dan Yamaha V-ixion, Honda CBR150R, dan CBR250R, serta Kawasaki Ninja 250FI, butuh waktu di bawah sebulan sebelum dipinang konsumen. Namun kini butuh lebih dari dua bulan hingga laku.

“Ini efek dari banyaknya sepeda motor baru yang lahir di pasaran, terutama R15 dan R25. Mempengaruhi minat beli, terlebih lagi harganya memang terjangkau, konsumen pilih menunggu,” ujar Udin, salah satu penjaja dari Duta Motor, Senin (9/6/2014).

Penjualan motkas sport pun menurun, di Duta Motor setiap bulan bisa 10 unit laku, tapi kini hanya 5 unit. “Sedang kurang bergairah, motkas sport tetap dibeli orang, tapi waktunya saja semakin lama,” imbuh Udin.

Hal serupa juga diungkapkan Ricky Yohanes, Pimpinan Setia Kawan Motor (SKM), salah satu dealer motkas di daerah Depok. Kendati tidak banyak menjual sepeda motor sport (sekitar 4-5 unit per bulan), performanya diakui memang tidak sebagus tahun lalu.

“Konsumen pembeli motkas sport terutama 250 cc itu termasuk kelas atas. Jadi mereka lebih memilih membeli unit baru ketimbang bekas,” katanya.

Sumber : Otomotif.kompas.com

Yamaha R15 Harga 28 Juta, Spesifikasi Tidak Bisa Diremehkan

Yamaha R15 Harga 28 Juta, Spesifikasi Tidak Bisa DiremehkanHarga Yamaha R15 & Spesifikasi: Yamaha R15 secara resmi akhirnya dirilis kemarin (23/4/2014) dengan harga Rp 28 juta on the road Jakarta dan sekitarnya. Motor sport ini terbilang sukses di masa pre-launching. Pada sesi pemesanan inden yang dilakukan melalui website iwantyamahar15.com, kuota stok 1.500 unit ludes dipesan. Selanjutnya, Yamaha R15 akan berjuang untuk mempertahankan kesuksesannya ini.

“Sebagai pemanasan, kami sudah memasarkan 1.500 unit R15 lewat inden online dan langsung ludes dibeli konsumen dalam sehari. Ini pertanda positif R15 akan makin memperkuat penjualan Yamaha dan khususnya kian merajai segmen sport,” kata Eko Prabowo, GM Marketing Communication & Community Development YIMM, seperti dikutip Kompas Otomotif.

Yamaha R15 memiliki mesin berkapasitas 150 cc, silinder tunggal, 4 katup, SOHC, dan memiliki pendingin cairan. Kekuatan mesinnya mampu menghasilkan tenaga hingga 16,59 PS di putaran 8.500 rpm. Torsi puncaknya 14,5 Nm di putaran 7.500 rpm. Motor tersebut memiliki transmisi 6 percepatan.

Di samping itu, Yamaha R15 sudah menggunakan teknologi motor sport terbaru. Di antaranya yaitu speed sensor, radiator, O2 sensor, ECU (Electronic Control Unit), teknologi DiASil Cylinder, forged piston, injeksi, dan low friction technology. Berbekal dengan semua fitur ini, menjadikan R15 tunggangan yang hemat bahan bakar namun tetap bertenaga gahar.

Dari sisi penampilan berkesan futuristik. Lampu belakangnya sudah menggunakan lampu LED yang lebih terang dari lampu biasa tapi hemat energi. Sementara lampu utama memiliki fitur AHO (Automatic Headlamp On)pada bagian kiri dan lampu jauh di sebelah kanan.

Segementasi Yamaha R15 yaitu pria 17-25 tahun. Ada tiga warna yang diwarkan yaitu Racing Blue (biru), Supernova Red (merah), Midnight Black (hitam).

Sumber : Sidomi.com

Harga Resmi Yamaha R15 Rp28 Juta

Harga Resmi Yamaha R15 Rp28 JutaYamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) merilis harga resmi motor sport YZF-R15, yang dilego sebesar Rp28 juta.

Harga resmi motor sport anyar pabrikan berlambang garpu tala ini terlihat dari situs resmi pemesanan online R15. Dan harga tersebut sudah berstatus On The Road Jakarta. Sedangkan untuk harga daerah lain akan mengikuti ketentuan yang berlaku.

“Harga tersebut merupakan harga resmi R15, bukan harga promosi saja. Harga tersebut berstatus OTR Jakarta,” papar Eko Prabowo, GM Marketing Communication dan Community Development YIMM, kepada Okezone, Selasa (15/4/2014).

Selain informasi harga resmi dari YZF-R15, dalam situs resmi pemesanan online R15 tersebut juga terdapat varian warna dari R15 yaitu Racing blue, supernova red, dan midnight black.

Pemesan secara online R15 ini mulai hari ini sampai 15 Mei 2014. Dalam program ini ada 1.500 pembeli pertama melalui inden online di http://www.IWantYamahaR15.com yang beruntung menjadi pemilik pertama R15 di Indonesia.

Lima pembeli pertama dari 1.500 orang akan berpeluang mendapatkan R15 Special Edition modifikasi senilai Rp15 juta. Lima pembeli beruntung tersebut akan diundi langsung oleh Yamaha dan akan dihubungi langsung oleh Yamaha.

Selain itu, bagi pemesan online R15 ini juga akan mendapatkan helm balap MotoGP, Jorge Lorenzo merek HJC.

Sumber : Autos.okezone.com

Harga Terbaru Motor Sport Yamaha R15 150 CC 2014

Harga Terbaru Motor Sport Yamaha R15 150 CC 2014Hallo bikers dan para pecinta Motor Baru, di postingan ini saya akan bagikan informasi tentang Harga motor terbaru yamaha R15 , yang mana sebelumnya saya sudah pernah publish yaitu 5 motor terbaru yamaha di bulan april 2014.

Motor sport adalah motor yang mempunyai design model tampilan yang elegan yang terkesan mewah dan gagah kalau dilihat kenanap , karena biasanya motor spot itu memiliki ciri khas tersendiri. nah salah satu contoh motor spot yang saya maksud dalah Motor Yamaha R15 yang dibekali performance 150cc, Motor Yamaha R15 ini konon akan segara di luncurkan di indonesia, dan dinanti nanti oleh para pecinta motor spot, dan motor tersebut juga sudah tersedit di show room di indonesia.

Motor Yamaha R15 150cc tersebut sepertinya akan menjadi saingan baru dari produk motor yamaha lainya yakni Motor Yamaha All New V-Ixion Lightning dan All New CBR 150R. Di negara india ,harga motor yamaha R15 ini dibandrol harga sikitar 1.12.750 Rupe atau berkisar Rp. 20 juta .

Untuk harga sendiri , data yang kami ambil berdasarkan situs terpercaya , Harga motor Yamaha R15 150cc ini khususnya di negara Indonesia di bandrol dengan harga Rp 25 juta sampai Rp 30 juta.

Dengan harga tersebut , anda bisa menyiapkan budgetnya dan anda bisa langsung membawa pulang motor tersebut untuk anda naiki dan anda pakai dalam Perjalanan sehari hari anda.

Motor yamaha tersebut juga memiliki kelebihan dari pada motor yang lain , yaitu kenyamanan dalam berkendara jauh, yang mana saya akan di Kelebihan Motor Terbaru Yamaha R15 2014

nah itu bikers dan para pecinta Motor Baru tentang harga motor yamaha R15 .

Demikian informasi dari blog yang bertema Motor Baru dan Modifikasi Motor yang dapat kami sampaikan , semoga artikel yang berjudul Harga Terbaru Motor Sport Yamaha R15 150 CC 2014 dapat bermanfaat.

Sumber : Motorbaru.com